Kamis, 08 Oktober 2015

Sosok Yonkou Kaidou


Kaidou adalah salah satu dari 4 Yonkou yang menguasai Dunia Baru. Dia dijuluki sebagai Hyakuju no Kaidou (kaidou si hewan buas) karena konon katanya dia merupakan manusia terkuat di dunia dan memakan buah iblis tipe zoan. Diceritakan bahwa dia pernah bertarung imbang melawan mantan Sichibukai Gecko Moria. Ketika  Whitebeard mencoba untuk  menyelamatkan Ace dari eksekusi di Marineford, Kaido mencoba menyerangnya. Namun, Shanks mencegat Kaidou sebelum ia bisa bertemu Whitebeard, dan Kaidou-pun mundur atau menyerah, karena Shanks berhasil tiba di Marineford pada akhir perang.
Setelah sekian lama dinantikan oleh para pembaca, akhirnya Kaidou-pun muncul di chapter 795. Kemunculannya sangat tidak biasa. Kaido jatuh dari Pulau Langit yang setinggi 10.000 meter diatas permukaan laut dan kemudian mendarat di pulau Aliansi Kid. Hawkins, serta Appo sehingga menyebabkan Lubang besar yang membuat para Bajak laut kebingungan dengan lubang berbentuk manusia tersebut yang sebenarnya itu adalah Kaido. Nah berdasarkan Gambar Lubang tersebut bisa dikatakan jika Ukuran Kaido tidaklah setinggi Oars dan sebangsanya Namun hanya sebesar manusia kelas Raksasa (Sama Seperti Shirohige)
Dia telah menderita kekalahan tujuh kali sebagai Bajak Laut,Ditangkap oleh Angkatan Laut atau Kaisar 18 kali, telah mengalami penyiksaan 1.000 kali semasa hidupnya. Kaido pernah di hukum mati 40 kali. Ketika ia digantung, rantainya putus. Ketika dipenggal oleh guillotine, guillotinenya pecah. Ketika ia ditusuk dengan tombak, tombak itu hancur, Dia akhirnya menenggelamkan 9 kapal perang raksasa,Tidak ada yang pernah bisa membunuhnya (sejauh ini). Hobinya adalah bunuh diri.
Kaido yang mencoba bunuh diri dari ketinggian 10.000 m dari atas permukaan laut ternyata tidak mengalami luka sedikitpun ia hanya merasakan Pusing dikepalanya padahal seperti yang kita ketahui belum ada orang yang mempu selamat dari kejadian jatuh tersebut tanpa terluka bahkan pendeta Gedatsu (Skypiea Arc) yang jatuh dari pulau langit akibat serangan Chopper pun harus mengalami Luka yang cukup parah walaupun secara Ajaib iya berhasil bertahan dan tinggal Di Blue Sea.
Tindakan yang terbilang sangat nekat dimana ia ingin membuat orang-orang berperang melawannya selain berniat menciptakan perang besar abad ini, Kaido pun berencana untuk membunuh Doflamingo akibat kegagalan Doflamingo dalam mengurus bisnis Pasar Gelap buah setah buatan.Dia langsung mengatakan tantanganya dihadapat Appo, Kid, dan Hawkins yang sedang berdiri dan membuat mereka ketakutan.
Kaido ditampilkan dengan sosok seperti raksasa dan perawakan yang tinggi besar. Ia memiliki kumis yang panjang, rambut yang hitam, dan janggut yang lebat. Sangat cocok dengan julukannya “si Hewan Buas”.
Setelah kekalahan Doflamingo yang dikalahkan oleh Luffy dkk, Kaidou merasa kesal dan  ingin segera menyulut perang besar di dunia baru. Bagaimana kelanjutan kisah Kaidou ini?. Kita nantikan di chapter-chapter selanjutnya...sekian

Tidak ada komentar:

Posting Komentar